Tips Membuat Bento Anti Gagal

Resep membuat bento, lunch box ala Jepang yang bisa dipraktikkan di rumah.

Tidak hanya sushi, ramen, dan onigiri, Jepang juga terkenal dengan makanan khas dan unik lain seperti bento. Makanan yang sering jadi lunch box atau bekal ala Jepang ini memiliki keunikan yang terletak pada tingkat kreativitas yang selalu mengkreasikan bento menjadi menu bekal yang menggemaskan tentu juga menggugah selera makan.

Melansir The Spruce Eats, bento karakter atau kyaraben adalah contoh bento yang selalu dibuat oleh orang Jepang. Beragam kreasi sering mereka ciptakan, mulai dari tokoh animasi hingga hewan lucu sering menghiasi bento asal Negeri Sakura itu.

Dengan menggunakan bahan yang sederhana seperti nasi, nori, dan keju, kyaraben atau bento karakter bisa kita ciptakan. Karakter Olaf dari film animasi Frozen mungkin bisa menjadi inspirasi kamu dalam membuat bento. Berikut cara membuat Olaf Bento yang cocok buat bekal makan siang.

Porsi: 4 orang
Waktu yang dibutuhkan: 15 menit

 

Bahan:

 

Nasi:
150 g beras
200 ml susu segar MilkLife Pure
¼ sdt garam

 

Ayam tumis:
2 sdm minyak goreng
3 siung bawang putih, cincang halus
250 g daging ayam, potong dadu 1 cm
2 batang daun bawang, iris halus
2 sdm kecap manis
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk

 

Pelengkap:
1 buah keju cheddar lembaran
1 lembar nori
Brokoli, rebus
Wortel, rebus
Tomat ceri
Daun selada

 

Cara membuat:

 

  1. Nasi: Masukkan semua bahan (beras, susu MilkLife Pure, dan garam) ke dalam rice cooker, masak hingga matang. Angkat, biarkan hangat.
  2. Buat lima buah kepalan nasi membentuk kepala, tubuh, dan kedua kaki Olaf.
    Sisihkan.
  3. Ayam tumis: Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.
  4. Tambahkan daging ayam dan daun bawang, masak hingga ayam matang.
  5. Tambahkan kecap manis, garam, dan merica bubuk, aduk hingga rata dan masak hingga meresap. Angkat.
  6. Penyajian: Susun nasi kepal dalam wadah bekal, tambahkan ayam tumis di sisin ya. Hias nasi dengan keju cheddar dan nori sesuai selera. Tambahkan sisa pelengkap pada wadah bekal. Sajikan.

Itu tadi tips bikin bekal buat orang-orang tersayang. Apalagi di masa pandemi seperti ini. Kalau ada orang rumah yang harus ke kantor. Makan bekal dari rumah jadi pilihan yang paling aman dari pada mesti desak-desakan di restoran.

Untuk membuat Olaf Bento, gunakan fresh milk MilkLife! MilkLife diproses dari susu sapi perah Frisian Holstein terbaik. Sapi jenis inilah yang menjadi kunci kesegaran dan sumber energi MilkLife. Kandungan Protein, tinggi Kalsium, Fosfor dan Kolesterol yang rendah membuat MilkLife berbeda dengan susu merk lain. Jadi nasi yang dimasak bisa lebih pulen dan gampang dibentuk sesuai karakter bento yang kita mau.

MilkLife adalah satu-satunya produk di Indonesia yang menggunakan teknologi pasteurisasi dari Jepang. Teknologi tersebut didesain secara efektif memproses susu agar aman untuk dikonsumsi namun nutrisi dan gizinya tetap terjaga.

Pengemasan juga berperan penting menjaga kesegaran susu hingga bisa dinikmati Ibu dan keluarga. MilkLife menggunakan kemasan Tetra Top Pack agar kandungan dan kesegaran susu selalu terjaga. Selamat mencoba.